London(MedanPunya) Tottenham Hotspur akan menghadapi Chelsea di semifinal Piala Liga Inggris. Manajer Tottenham Antonio Conte menilai Chelsea saat ini lebih siap untuk menjuarai kompetisi.
Laju Tottenham sampai ke semifinal Piala Liga Inggris menghidupkan asa klub London Utara itu untuk mengakhiri puasa gelar. Terakhir kali mereka juara adalah pada 2008, juga di kompetisi Piala Liga Inggris.
Tottenham akan lebih dulu menghadapi ujian dari Chelsea di semifinal Piala Liga Inggris. Pertandingan leg pertama akan digelar di Stamford Bridge pada Kamis (6/1) dini hari WIB.
Antonio Conte memastikan Tottenham akan berusaha mati-matian untuk lolos ke final. Namun, Conte juga meyakini bahwa Tottenham masih butuh waktu sebelum mereka mampu bersaing dengan Chelsea untuk meraih trofi.
“Saya pikir meraih trofi itu selalu penting untuk semua orang. Namun, Anda harus membangun untuk meraih trofi,” ujar Conte.
“Menurut saya saat ini, Chelsea lebih siap untuk jadi juara. Mereka juara Liga Champions musim lalu. Kami masih punya banyak ruang untuk peningkatan untuk jadi tim punya cita-cita untuk jadi juara.”
“Kami akan melakukan segalanya untuk ke final. Tapi menggunakan kata ‘menang’ itu lebih sederhana daripada (benar-benar) menang. Untuk jadi juara, Anda harus membangun sesuatu yang penting dan punya skuad penting. Lalu Anda siap jadi juara. Kalau tidak Anda harus berharap melakukan sesuatu yang luar biasa,” kata Conte.***dtc/mpc/bs