Bupati Poltak Sitorus Larang Masyarakat Gelar Pesta Adat Sejak Kasuk Covid-19 Naik

Balige(MedanPunya) Bupati Toba Poltak Sitorus meminta kepada semua masyarakat tidak menggelar pesta adat.

Pasalnya, jumlah terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Toba meningkat signifikan pada dua pekan terakhir ini.

Poltak Sitorus juga menyinggung mengenai pembatasan jumlah pengunjung di ruang publik, secara khusus di restoran.

Poltak Sitorus meminta agar semua pengusaha di Kabupaten Toba tetap menjalankan protokol kesehatan.

“Sekaligus, kita minta khususnya masyarakat Toba supaya tidak melakukan pesta-pesta,”

“Kemudian juga supaya benar-benar dibatasi yang ada di restoran, supaya tetap diberlakukan protokol kesehatan,” kata Poltak Sitorus, Senin (10/5).

Dia mengatakan, dirinya akan turun langsung ke lapangan guna meninjau situasi terkait masalah ini.

Poltak Sitorus tidak ingin masyarakat melanggar protokol kesehatan yang sudah disasmpaikan oleh pemerintah.

“Terkait hal ini, saya juga akan turun ke lapangan dan mengecek semuanya, karena di Toba sudah menaik terus (angka terkonfirmasi positif Covid-19),”

“Kita bukannya tidak setuju restoran dibuka, tapi dibatasi saja,” sambungnya.

Ia juga menyoal penyekatan mudik Idul Fitri 1442 H/Tahun 2021.

“Seperti yang kita ketahui, dimana-mana, baik di TV bahwa mulai tanggal 6 kemarin hingga tanggal 17 nanti dilarang mudik,”

“Dan, inilah posko penyekatan. Kita sudah buat di tiga titik. Satu titik di sini, Desa Longat, Lumban Julu, dan Simangkuk,” katanya.

Selain pos penyekatan, Poltak Sitorus juga menguraikan adanya pos pengamanan di sejumlah kawasan yang tersebar di Kabupaten Toba.

“Ada juga pos pengamanan, di Balige, Porsea, dan Ajibata. Nah, kita mohon kepada seluruh masyarakat agar ini ditaati, karena ini kepentingan kota bersama,”

“Supaya benar-benar Covid-19 ini bisa kita selesaikan. Bila ada pelayanan yang tidak pas di hati, maaf bila pelayanannya ada yang kurang,” katanya.

Dari data yang ada, jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Toba mencapai 93 orang dan jumlah kontak erat mencapai 256 orang.

“Jumlah yang terkonfirmasi positif Covid-19 lama adalah 93. Kontak erat sebanyak 256,” ujar Kadis Kominfo Kabupaten Toba Lalo Hartono Simanjuntak pada Sabtu (8/5).***trb/mpc/bs

 

 

 

 

 

 

 

 

Berikan Komentar:
Exit mobile version