Sekjen NATO Nyatakan Dukungan untuk Ukraina Serang Wilayah Kursk Rusia

Berlin(MedanPunya) Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) Jens Stoltenberg menyatakan dukungan untuk Ukraina menyerang wilayah Kursk, Rusia.

Kepada surat kabar Jerman, Die Welt, dia menuturkan, Ukraina sepenuhnya memiliki hak untuk melancarkan serangan mendadak ke wilayah Kursk, Rusia, sebagai tindakan mempertahankan diri.

Serangan yang diluncurkan pada 6 Agustus tersebut mengejutkan Kremlin, dengan Kyiv mengeklaim telah merebut puluhan permukiman dan lebih dari 1.200 km persegi wilayah.

“Ukraina memiliki hak untuk mempertahankan diri. Dan menurut hukum internasional, hak ini tidak berhenti di perbatasan,” kata Stoltenberg dalam sebuah wawancara dengan Die Welt yang diterbitkan pada Sabtu (31/8).

Menurutnya, tentara, tank, dan pangkalan Rusia di Kursk adalah target yang sah menurut hukum internasional.

Serangan tersebut juga mengejutkan sekutu-sekutu Kyiv, dengan Stoltenberg menyebut, Ukraina tidak melakukan pratinjau perencanaan dengan NATO.

Dia pun memastikan, NATO tidak berperan dalam serangan Ukraina ke wilayah Rusia itu.

Stoltenberg juga menyambut baik komitmen Jerman untuk tetap menjadi donor militer terbesar di Eropa bagi Ukraina dan terbesar kedua di dunia.

Sebelumnya, Pemerintahan Kanselir Olaf Scholz telah mendapat kritikan tajam atas keputusan akan memotong bantuan untuk Ukraina pada tahun depan.

Menurut Stoltenberg, Jerman akan terus memasok militer Ukraina yang kekurangan persenjataan dan tidak memiliki awak dengan peralatan yang mereka butuhkan.***kps/mpc/bs

 

Berikan Komentar:
Exit mobile version