Medan(MedanPunya) Wali Kota Medan Bobby Nasution mengamuk karena mendapati pembangunan tugu di Jalan Putri Hijau, Medan, tidak sesuai dengan desain. Bobby kemudian menelpon seseorang dan mengatakan agar proyek tersebut tidak perlu dikerjakan lagi.
Hal itu diketahui dari video yang diunggah Bobby di Instagram pribadinya. Bobby terlihat melakukan sidak bersama Wakil Wali Kota Medan Aulia Rachman dan juga Kepala Dinas SDABMBK Medan Topan Ginting yang juga menjabat sebagai Pj Sekda Medan.
Dalam video tersebut, terlihat Bobby dan Aulia mengecek tugu yang sedang dibangun. Mereka terlihat beberapa kali menunjuk pondasi tugu tersebut.
Kemudian Bobby terlihat menelpon seseorang, dia mengatakan jika hasil pengerjaan tugu itu tidak sesuai dengan gambar. Dia menanyakan apakah mau membuat malu Kota Medan.
“Gambar nya jauh kali Bang, ntah apa-apa kalian buat, jangan bikin malu lah. Mau jelek-jelekin kerja Kota Medan, atau gimana?,” kata Bobby Nasution saat menelpon di dalam video yang dilihat, Selasa (23/7).
Bobby terdengar meminta agar orang tersebut tidak melakukan hal tersebut. Menurut Bobby, pihaknya telah memberikan kesempatan untuk mengerjakan proyek tersebut, namun pengerjaannya tidak sesuai desain.
“Jangan kek gitu lah Bang, abang udah dikasih kesempatan kok, udah ditegur juga kemarin sekali, di mana samanya Bang? Ini gambarnya aja nggak sesuai,” ucapnya.
“Survei apa Bang? Udah dari bulan lalu, udah dari kemarin-kemarin saya sampaikan Bang, kalian perbaiki berapa lama lagi? Kalian minta 3 bulan, 4 bulan, jangan lah kayak gini, sekali apa, sekali apa,” imbuhnya.
Bobby lalu menanyakan apakah orang yang ditelpon bisa menyelesaikan pembangunan tugu itu dalam minggu ini. Kemudian Bobby mengaku akan membatalkan pekerjaan tersebut.
“Saya minta seminggu selesai, bisa nggak? Nggak bisa kan? Saya batalin aja ya Bang, saya mohon maaf lah kalau kalian begini Bang,” ujarnya.
Setelah itu, Bobby terlihat bicara sama Topan. Dia meminta Topan untuk meminta ganti rugi kepada pihak kontraktor itu.
“Ganti rugi aja dia bilangin, jangan dilanjutin kerjanya, ini nggak sesuai gambar ini,” tutupnya.***dtc/mpc/bs