Kawasan Kota Lama Medan Mulai Direvitalisasi, Kadishub Minta Pengendara Hindari 8 Titik Jalan Ini

Medan(MedanPunya) Pengerjaan revitalisasi Kawasan Kota Lama Kesawan, Kota Medan sudah mulai dilakukan.

Dengan direvitalisasinya kawasan Kota Lama, Dinas Perhubungan Kota Medan pun mengeluarkan imbauan kepada pengguna jalan agar menghindari beberapa titik ruas jalan.

Tujuan imbauan tersebut, agar selama proses revitalisasi berlangsung, pengendara tidak terjebak kemacetan.

Hal tersebut diketahui dari postingan akunn Instagram resmi milik Dinas Pehubungan Kota Medan yakni @dishub_medan.

Dalam postingan tersebut Dishub Medan mengimbau pengendaraa agar menghindari delapan titik jalan yang menjadi pusat revitalisasi.

Adapun delapan jalan tersebut yakni Jalan Ahmad Yani, Balai Kota, Stasiun Kereta Api, Perniagaan, Perdana, Pulau Penang, Bukit Barisan, Ahmad Yani VII

“Sehubungan dengan pelaksanaan pekerjaan revitalisasi kawasan kota lama kesawan Medan kami himbau untuk pengguna jalan raya hindari delapan titik jalan ini,” tulisan dalam poster yang diposting di akun resmi @dishub_medan.

Tribun Medan pun beberapa waktu lalu sempat mengkonfirmasi revitalisasi Kawasan Kota Lama Kesawan ke Dinas Perumahan Kawasan dan Permukiman, Cipta Karya dan Tata Ruang atau sebelumnya dikenal dengan PKP2R Kota Medan.

Menurut Kadis PKP2R Endar Sutan lubis beberapa waktu lalu menyatakan bahwa kawasan Kota Lama di Kesawan nantinya hanya dijadikan untuk tempat pejalan kaki saja.

Selain itu kendaraan hanya bisa menurunkan penumpang dan tidak boleh memarkirkan kendaraan di area tersebut.

Revitalisasi di kawasan Kota lama Jalan Ahmad Yani atau Kesawan ini pun, kata Endar, dipegang langsung oleh Kementerian PUPR.***trb/mpc/bs

 

 

 

 

 

Berikan Komentar:
Exit mobile version