Medan(MedanPunya) Puluhan buruh berunjuk rasa di depan kantor PT Cahaya Bintang Medan yang berada di Jalan Tusam, Kelurahan Gaharu, Kecamatan Medan Timur, pada Senin (10/5).
Mereka menuntut agar perusahaan Richiwa Furniture Medan itu memberikan hak karyawan berupa Tunjangan Hari Raya (THR) yang belum diberikan hingga sekarang.
Kordinator aksi, Eka, menyebut perusahaan tempatnya bekerja tidak memberikan informasi yang jelas terkait pembayaran THR.
Ketika para buruh menanyakan masalah THR ini, perusahaan justru mengarahkan kepada biro jasa yang menaungi.
Sementara itu ketika buruh menuntut kepada biro jasa, mereka menyebutkan bahwa perusahaan lah yang belum mengeluarkan THR.
“Kami di bola-bola. Pertama waktu nanya ke pabrik disuruh ke biro. Habis ke biro katanya pabrik yang gak keluarkan THR,” kata Eka.
Pantauan, puluhan buruh bergerak dari pabrik yang berada di Patumbak, menuju kantor pusat yang berada di Jalan Tusam, Kelurahan Gaharu, Kecamatan Medan Timur.
Mereka membawa belasan kertas yang bertuliskan tuntutan mereka.
Dalam tuntutannya, para buruh pabrik kayu yang bergerak di bidang perabotan rumah tangga meminta supaya pabrik memberikan hak mereka.
“Tolong pihak manajemen keluarkan THR kami,” tulis sebuah poster yang mereka bawa.***trb/mpc/bs