Medan(MedanPunya) Polisi masih mendalami kasus tewasnya Asiah Shinta Dewi, wanita yang terjatuh dari lift Bandara Kualanamu, Deli Serdang. Padahal sudah 3 bulan lebih proses penyelidikan berlangsung.
Dirreskrimum Polda Sumut Kombes Sumaryono mengatakan pihaknya masih mendalami kasus tersebut. Sampai saat ini belum ada penetapan tersangka terkait perkara itu.
“Belum lah (soal penetapan tersangka). Masih didalami sebentar lagi,” kata Sumaryono, Selasa (22/8).
Di lain pihak, Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi mengucapkan kasus tersebut sudah dilimpahkan lagi ke Polresta Deli Serdang.
“Coba cek Polresta Deli Serdang. Kalau tidak salah itu ada pencabutan laporan dari keluarga,” ujarnya.
“Pada saat dilimpahkan masih di tahap penyelidikan. Kita memeriksa keluarga korban dan para saksi lainnya,” tambahnya.
Diketahui, sebelumnya Kasubdit I Ditreskrimum Polda Sumut AKBP Afdhal menjelaskan sudah ada 35 saksi yang diperiksa terkait kasus itu.
Ia menyampaikan ada beberapa alasan kenapa kasus itu belum masuk ke tahap penyidikan.
“Ya setiap penyelidikan, ketika kita betul-betul yakin, baru naik ke tahap sidik. Karena itu kan banyak, mulai dari perencanaanya sampai perawatan serta lainnya. Itu kan banyak orangnya. Itu kita periksa satu per satu,” jelas Afdal.
Untuk diketahui, mayat Asiah ditemukan membusuk di kolong dasar lift lantai 1 bandara pada Kamis (27/4). Asiah menghilang sejak Senin (24/4) malam.
Saat diselidiki, ternyata Asiah terjatuh saat menaiki lift. Hal itu pun terekam kamera CCTV. Dari rekaman itu, terlihat Asiah terjatuh saat pintu lift terbuka. Ia terperosok masuk ke celah pintu hingga ke kolong lift.***dtc/mpc/bs