Medan(MedanPunya) Tawuran antarwarga kembali terjadi di Medan Belawan, Medan. Aparat gabungan dari TNI dan Kepolisian yang datang ke lokasi membubarkan tawuran warga yang terjadi saat PPKM darurat masih diterapkan di Medan.
“Benar. Kapolres, saya dan pejabat Polres langsung turun ke TKP (tempat kejadian perkara),” kata Wakapolres Belawan, Kompol Herwansyah, Rabu (21/7).
Peristiwa ini disebut terjadi dini hari tadi mulai pukul 00.30 WIB. Dia mengatakan tawuran itu terjadi di Titi Kembar, Belawan.
“Dibantu dengan Marinir dapat kita bubarkan,” tuturnya.
Herwansyah mengatakan tawuran ini sudah beberapa kali terjadi di wilayah ini. Tawuran, katanya, diduga dipicu dendam antarwarga.
“(Motifnya) dendam,” jelasnya.
Sebelumnya, aksi tawuran terjadi pada Minggu (18/7). Video tawuran ini viral di media sosial.
Wakapolres Belawan Kompol Herwansyah mengatakan peristiwa keributan itu terjadi di simpang Kantor Camat Belawan. Dia menyebut kondisi dilokasi sudah kondusif.
“Di simpang kantor camat,” sebut Herwansyah dimintai konfirmasi, Minggu (18/7).
Herwansyah menjelaskan peristiwa demikian telah terjadi sejak lama. Padahal, kepolisian telah memediasi, memanggil tokoh masyarakat, tokoh agama, kepala lingkungan berpuluh kali.
“Tapi kelihatannnya anak-anak ini saya heran juga. Suka istilahnya mencari sensasi gitu. Tapi, tadi Alhamdulillah pagi kita turun, saya di lapangan tadi. Sudah kita bubarkan, sudah bubar,” ujar Herwansyah.
Tawuran juga sempat terjadi di daerah Kawat 2, Tanjung Mulia, Medan, Selasa (13/7) malam. Aksi tawuran ini juga viral di media sosial.***dtc/mpc/bs