Barcelona(MedanPunya) Georginio Wijnaldum, pemain Liverpool ini masuk dalam daftar incaran Barcelona. Bahkan, dia dipuja-puji oleh pelatih baru Barcelona, Ronald Koeman.
Georginio Wijnaldum dikabarkan akan dilepas Liverpool ke Barcelona. Itu terkait si pemain berusia 29 tahun tersebut belum memperpanjang kontraknya yang bakal habis di tahun 2021.
Bahkan diisukan, Barcelona dan Georginio Wijnaldum sudah menjalani kesepakatan pribadi. Kini, Barcelona hanya tinggal melakukan negosiasi harga.
Pelatih baru Barcelona, Ronald Koeman tahu betul kualitas Georginio Wijnaldum. Tak ayal, Koeman adalah pelatihnya di timnas Belanda dulu.
“Dia adalah pemain yang sedang berada di level tertinggi. Dia kini lebih matang,” kata Koeman.
Wijnaldum memang mengisi skuad utama Liverpool. Dia pun sudah mempersembahkan titel Liga Champions di musim 2018/2019 dan Liga Inggris di musim kemarin untuk The Reds.
Ronald Koeman mengaku, Wijnaldum adalah seorang gelandang tengah yang serba bisa. Mau ditempatkan untuk membantu lini serang oke, ditaruh sebagai awal benteng pertahanan juga sip.
“Wijnaldum adalah gelandang yang serba bisa. Posisi terbakinya adalah membantu serangan, tapi di Liverpool ditempatkan untuk menjaga keseimbangan di tengah,” papar Koeman.
“Apalagi, dia adalah seorang pemain yang bisa bermain dan bekerja secara tim. Dia bisa membantu rekan-rekannya jadi lebih baik,” tambah Koeman.***dtc/mpc/bs