Kamis, 20 November 2025
  • Hubungi Kami
  • Redaksi
MedanPunya.com
Advertisement
  • Home
  • Metro
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Daerah
  • Dunia
  • Olahraga
  • Seleb
  • Tekno
No Result
View All Result
  • Home
  • Metro
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Daerah
  • Dunia
  • Olahraga
  • Seleb
  • Tekno
No Result
View All Result
MedanPunya.com
No Result
View All Result
Home Olahraga

Kritik Tajam untuk Bos Baru Ronaldo, Disebut Sebagai Orang Terburuk

Jumat, 6 Januari 2023
kanal Olahraga
10
dibaca
Share on FacebookShare on WhatsappShare on Whatsapp

Paris(MedanPunya) Pelatih Al-Nassr, Rudi Garcia yang akan menjadi bos terbaru untuk Cristiano Ronaldo, mendapatkan kritikan tajam dari Direktur Olahraga Olympique Lyon, Juninho.

Rudi Garcia dan Cristiano Ronaldo mulai bekerja sama setelah sang megabintang resmi diperkenalkan Al-Nassr di Mrsool Park, Riyadh pada Selasa (3/1) lalu.

Pelatih asal Perancis tersebut resmi dikontrak Al-Nassr pada Juni 2022, menggantikan manajer asal Argentina, Miguel Angel Russo.

Sebelum berkiprah di Arab Saudi, Garcia sempat menjadi pelatih tim Liga Perancis, Olympique Lyon selama dua tahun mulai dari 2019 hingga 2021.

Selama di Olympique Lyon, Garcia menjalin kerja sama dengan mantan pemain legendaris OL dan eks gelandang Brasil, Juninho Pernambucano, yang menjabat sebagai Direktur Olahraga.

Namun, dalam berbagai kesempatan, Juninho mengungkapkan bahwa hubungan kerja sama antara kedua orang tersebut tidak terjalin dengan baik.

Setelah Al-Nassr berhasil mendatangkan Ronaldo dan Rudi Garcia yang akan menjadi pelatih sang bintang, Juninho sekali lagi memberikan kritikan pedas kepada Garcia.

“Pengalaman saya bersama Rudi Garcia berjalan buruk. Dia adalah karakter terburuk yang pernah saya temui selama berkarier di sepak bola,” ujar Juninho dalam sebuah wawancara dengan media Portugal MaisFutebol.

“Dia tidak paham cara memimpin. Dia menggunakan rasa takut yang ia tanamkan pada orang lain untuk memimpin. Dia hanya menghormati orang-orang yang punya kuasa,” kata Juninho.

Juninho juga memberi peringatan kepada Ronaldo mengenai cara Garcia mendekati para pemainnya.

Menurut pria asal Brasil tersebut, Garcia akan mendekati Ronaldo sebelum kemudian mengambil keuntungan dari hubungan antara keduanya.

“Dia akan membuatkan Cristiano sarapan jika itu diperlukan. Dia akan mencoba menjadi teman Cristiano, menjadi teman dekat dan akan melakukan segala hal agar itu bisa terjadi.”

“Akan menjadi sebuah mimpi bagi dia untuk menjadi teman Cristiano Ronaldo,” ujar pria berusia 47 tahun tersebut.

“Garcia tidak peduli pada kesuksesan tim atau atmosfer di ruang ganti. Yang penting menurutnya adalah dia menjadi pusat perhatian.”

“Cristiano Ronaldo adalah salah satu yang terbaik dalam sejarah sepak bola, seorang legenda, dan Rudi mengetahui itu,” tutur Juninho menyimpulkan.***kps/mpc/bs

 

Berikan Komentar:
Tags: Al NassrCristiano RonaldoJuninho PernambucanoRudi Garcia
ShareSendTweet
Berita Sebelumnya

Alasan Hukuman Ronaldo Tetap Berlaku meski Jadi Pemain Al Nassr

Berita Berikutnya

Cadangan Devisa RI Naik Jadi 137,2 Miliar Dolar AS, Ditopang Pajak dan Penarikan Utang

Related Posts

Olahraga

Karim Benzema Pertimbangkan Kembali Bermain di Real Madrid

Selasa, 18 November 2025
Olahraga

Gattuso Khawatir dengan Italia

Senin, 17 November 2025
Olahraga

Federico Chiesa Tolak Bela Timnas Italia, Gattuso Akui Ada Masalah

Rabu, 12 November 2025
Olahraga

Nagelsmann: Wirtz Kesulitan di Liverpool

Selasa, 11 November 2025
Olahraga

Trio Mahal Liverpool Jadi Sorotan, Harga 1 Gol Isak-Wirtz-Ekitike Setara Rp 1 Triliun

Senin, 10 November 2025
Olahraga

Haaland Merendah saat Dibandingkan dengan Messi dan Ronaldo

Rabu, 5 November 2025

Dikelola Oleh :

PT. WASPADA BAHANA ERIASAFA

Alamat Redaksi :
Jl. Garu 3 No. 33 Kel. Harjosari-I
Kecamatan Medan Amplas 20147
Telp : 061-785 0458
Email : medanpunyanews@gmail.com

TERBARU

MAKI Adukan Kasatgas KPK ke Dewas soal Dugaan Hambat Panggil Bobby Nasution

Selasa, 18 November 2025

Kata Kapolrestabes soal Kabar Pembakar Rumah Hakim PN Medan Ditangkap

Selasa, 18 November 2025

Simpang Jalan Tempuling-Tuasan Rusak dan Bahayakan Pengendara

Selasa, 18 November 2025
  • Pedoman Media Cyber
  • Disclaimer
  • Hubungi Kami
  • Redaksi
  • Sitemap

Copyright © 2020 medanpunya.com All Right Reserved | Dari Medan Kemana-mana

No Result
View All Result
  • Home
  • Metro
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Daerah
  • Dunia
  • Olahraga
  • Seleb
  • Tekno

Copyright © 2020 medanpunya.com All Right Reserved | Dari Medan Kemana-mana