Paris(MedanPunya) Kylian Mbappe dilaporkan tidak senang karena Lionel Messi dekat dengan Neymar di Paris Saint-Germain (PSG).
Krisis tengah terjadi di PSG. Ini seiring perseteruan di antara Mbappe dan Neymar yang terjadi dalam beberapa hari terakhir.
Pangkal persoalannya muncul saat PSG menang telak 5-2 atas Montpellier di Liga Prancis, akhir pekan lalu.
Mbappe tertangkap kamera kesal karena permintaannya untuk menendang penalti ditolak Neymar di babak kedua. Sebelumnya bintang asal Prancis itu mendapat kesempatan mengeksekusi penalti tetapi gagal pada babak pertama.
Persoalan eksekutor penalti ini berbuntut panjang hingga ruang ganti pemain. Mbappe dan Neymar dikabarkan bertengkar sampai harus dipisahkan oleh rekan setim.
Dalam situasi yang tidak menyenangkan ini, Mbappe tidak senang karena Messi justru di pihak Neymar. Padahal, bintang asal Brasil itu dinilai Mbappe sosok yang bermasalah karena kurang disiplin dan tingkahnya berpotensi merusak klub.
Messi sebelumnya juga dilaporkan berada di pihak yang berlawanan dengan Mbappe. Hal ini berkaitan dengan masa depan Neymar yang sempat menimbulkan tanda tanya pada awal musim ini.
Neymar santer diberitakan bakal dilepas oleh PSG. Meskipun hingga kini mantan pemain Barcelona itu masih tetap menjadi andalan pelatih Christophe Galtier di lini depan Les Parisiens.
Friksi yang terjadi di antara para pemain ini dikabarkan membuat pihak klub meminta Sergio Ramos untuk turun tangan. Bek asal Spanyol itu diharapkan bisa menengahi perseteruan yang tengah terjadi di PSG.***cnn/mpc/bs