UEFA Sanksi 8 Klub Eropa

Nyon(MedanPunya) UEFA resmi menjatuhkan sanksi denda kepada delapan klub Eropa terkait Financial Fair Play. Paris Saint-Germain termasuk tim yang mendapat hukuman tersebut.

Delapan klub Eropa dinilai bersalah telah menyalahi aturan Financial Fair Play selama tiga musim terakhir. Sanksi pun diberikan Badan Kontrol Finansial Klub UEFA (CFCB), Jumat (2/9) malam WIB.

CFCB menyatakan AC Milan, AS Monaco, AS Roma, Besiktas, Inter Milan, Juventus, Marseille, dan Paris Saint-Germain tidak memenuhi syarat Financial Fair Play. Sanksi yang diberikan sebesar 172 juta euro, dipotong dari pendapatan apa pun yang diperoleh setiap klub dalam partisipasi di kompetisi UEFA, atau dibayarkan secara langsung.

15 persen (26 juta euro) dari sanksi tersebut berstatus tanpa syarat alias harus dibayar penuh. Denda sisanya (146 juta euro) dicicil sesuai syarat, tergantung pada kepatuhan setiap klub terhadap target yang dinyatakan dalam perjanjian penyelesaian mereka.

PSG menjadi tim dengan sanksi terberat mencapai 65 juta euro dan wajib membayar penuh tanpa syarat 10 juta euro. AS Roma di posisi kedua dengan total denda 35 juta euro.

Selanjutnya ada Inter Milan yang dijatuhi denda 26 juta euro, lalu Juventus (23 juta euro), AC Milan (15 juta euro), dan Besiktas (4 juta euro). Dua tim Prancis, AS Monaco dan Marseille, masing-masing kena sanksi 2 juta euro.

UEFA juga memberi ancaman kepada klub-klub di atas apabila tidak mematuhi kesepakatan. Ancamannya yakni dikeluarkan dari kompetisi UEFA untuk musim 2024/2025 dan 2025/2026.***dtc/mpc/bs

 

Berikan Komentar:
Exit mobile version