Xavi Respons Ejekan ‘Hiu-hiu Gagal’ Mourinho

Barcelona(MedanPunya) Pelatih AS Roma Jose Mourinho mengejek tim-tim besar yang terancam turun pamor ke Liga Europa. Pelatih Barcelona Xavi Hernandez menanggapi cibiran itu.

Mourinho melontarkan komentar bernada meledek tersebut setelah Roma berimbang 1-1 melawan Real Betis di lanjutan Liga Europa, dua pekan lalu. Pelatih top asal Portugal itu percaya Betis masuk dalam bursa juara bersama tim-tim “buangan” dari Liga Champions.

“Saya melihat mereka sebagai seorang kandidat, tapi ‘kan hiu-hiu besar yang gagal di Liga Champions akan tiba, dan mereka akan datang dengan membara. Itu akan menyenangkan,” kata Mourinho usai pertandingan.

Kini Barcelona sendiri terancam menjadi salah satu ‘hiu gagal’ yang dimaksud Jose Mourinho itu. Berstatus sebagai salah satu klub top Eropa, Barca justru menghadapi misi nyaris mustahil untuk lolos ke fase 16 besar Liga Champions. Pasalnya, Barcelona mesti menang di sisa laga plus bergantung juga pada hasil dari rivalnya sendiri, Inter Milan.

Peluang lolos Barcelona akan hidup apabila mampu mengalahkan Bayern Munich di matchday 5, sementara Inter kalah dari Viktoria Plzen. Padahal Barca selama ini kesulitan menghadapi Bayern, sedangkan Plzen adalah tim terlemah di Grup C.

Xavi menegaskan bahwa fokus Barca saat ini cuma mengalahkan Bayern. Namun, seandainya tetap terlempar ke Liga Europa, Xavi memastikan Barcelona tetap akan bersaing dengan serius.

“Tidak ada yang perlu dijawab,” cetus mantan gelandang top Spanyol itu di dalam konferensi pers. “Kalaupun kami harus bermain di kompetisi itu, kami akan bersaing.”

“Itu [Liga Europa] bukanlah sesuatu yang sudah kami pikirkan, tapi sekalipun kami harus bersaing di kompetisi itu kami akan bermain dan bertarung seperti singa untuk memenanginya,” lugas Xavi.***dtc/mpc/bs

 

Berikan Komentar:
Exit mobile version