1 Sekolah dan 12 Warung Luluh Lantak Diterjang Banjir Bandang di Sungai Landak

Medan(MedanPunya) Kawasan wisata Sungai Landak, Bukit Lawang, Kabupaten Langkat luluh lantah diterjang banjir bandang pada Selasa (17/11) malam.

Terlihat luapan air telah membawa lumpur dan gelondongan kayu dan lumpur masuk ke rumah di sepanjang aliran Sungai Landak yang melintasi Desa Sampe Raya, Desa Timbang lawan, Desa Timbang jaya dan Desa Lau Damak kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat.

Saat dikonfirmasi, Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Langkat, Iwan Sahri menyebutkan bahwa kejadian terjadi sekitar pukul 24.00 WIB dan tidak korban jiwa.

“Telah terjadi banjir besar dan banjir bandang di Sungai Landak Bukit lawang, kejadian sekitar jam 12 malam, korban jiwa tidak ada,” tuturnya, Rabu (18/11).

Ia menyebutkan akibat banjir bandang di Sungai Landak mengalami kerugian berupa material 12 unit warung yang terbuat dari papan dan bambu. Serta satu bangunan Sekolah Alam Junggle School.

Kemudian 13 ekor kambing, 3 ekor lembu dan satu unit Jembatan gantung di Selang Pangeran yang diperkirakan kerugian LK Rp 750 juta.***trb/mpc/bs

 

 

 

 

 

Berikan Komentar:
Exit mobile version