Kebakaran Hebat di Labura, 14 Rumah Nelayan Ludes

Labura(MedanPunya) Kebakaran hebat melanda kawasan perkampungan nelayan di Desa Simandulang, Kualuh Leidong, Labuhanbatu Utara (Labura), tadi malam. Sebanyak 14 rumah hangus terbakar dan dua lainnya terpaksa dirusak untuk memutus rembetan api.

“Peristiwanya tadi malam (10/1) sekitar pukul 21.30 WIB. Ada 14 rumah yang terbakar dan 2 yang terpaksa dirusak,” kata Kapolsek Kualuh Hilir AKP Krisnat, Rabu (11/1).

Menurut polisi, beberapa saksi di lokasi menyebutkan api awalnya berasal dari dapur salah satu rumah warga. Namun sumbernya belum bisa dipastikan karena masih harus dilakukan penyelidikan.

Sesaat setelah terlihat, api itu sebenarnya sudah berusaha dipadamkan oleh warga, dengan peralatan seadanya. Namun upaya itu ternyata sia-sia karena tiupan angin membuat api lebih cepat membesar.

Selain itu, kondisi seluruh rumah yang berbentuk panggung dengan material kayu membuat upaya pemadaman menjadi lebih sulit untuk dilakukan. Api dengan cepat membesar dan merembet dari rumah ke rumah.

“Rumahnya identik dengan rumah di perkampungan nelayan, yaitu rumah panggung dengan akses jalan yang terbatas. Karena itu meski warga sudah berupaya keras untuk memadamkan, api tetap membesar hingga akhirnya diputuskan untuk merusak 2 rumah agar tidak menjalar,” jelas Krisnat.

Krisnat menyebut api kemudian berhasil dipadamkan setelah berhasil diisolir agar tidak merambat ke rumah lainnya. Api padam pada pukul 24.00 WIB setelah menghanguskan 14 rumah milik warga.

Penyebab kebakaran masih diselidiki oleh kepolisian. Demikian juga dengan kerugian, masih belum bisa diperkirakan. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.***dtc/mpc/bs

 

Berikan Komentar:
Exit mobile version