PDIP Usung Anak Bupati Deliserdang di Pilkada Sergai Hadapi Putra Eks Gubsu

Seirampah(MedanPunya) PDIP mengusung duet Darma Wijaya (Wiwik) dan Adlin Umar Yusri Tambunan sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Serdang Bedagai (Sergai). Darma merupakan Wakil Bupati Sergai saat ini dan Adlin adalah anak Bupati Deli Serdang, Ashari Tambunan.

Selain untuk Pilkada Sergai, rencananya PDIP juga bakal mengumumkan dukungan terhadap bakal calon wali kota dan wakil wali kota Pematangsiantar, Asner Silalahi dan Susanti Dewayani.

Kembali soal Sergai. Untuk mendaftar sebagai cabup-cawabup di Pilkada Sergai, Darma dan Adlin harus memperoleh dukungan dari parpol atau koalisi parpol minimal 9 kursi. PDIP sendiri memiliki 5 kursi di DPRD Sergai.

Artinya, butuh minimal 4 kursi lagi agar bakal paslon ini bisa mendaftar ke KPU Sergai. Sebagai informasi, Adlin merupakan Caleg DPR Golkar untuk Dapil I Sumut pada Pemilu 2019.

Golkar sendiri turut dikabarkan mendukung bakal paslon Darma-Adlin. Namun, Golkar belum mengumumkan secara resmi.

Bakal paslon Darma-Adlin merupakan bakal paslon kedua yang mendapat dukungan dari parpol untuk Pilkada Sergai. Sebelumnya, ada bakal cabup-cawabup Soekirman-Tengku Muhammad Ryan yang telah mendapat dukungan NasDem.

Soekirman merupakan Bupati Sergai saat ini, sementara Ryan merupakan caleg DPRD Sumut dari NasDem pada Pemilu 2019. Ryan juga merupakan putra mantan Gubernur Sumatera Utara Tengku Erry Nuradi. Kini, Erry menjabat sebagai Ketua Dewan Pertimbangan NasDem Sumut. Paslon Soekirman-Ryan juga dikabarkan mendapat dukungan dari PAN.***dtc/mpc/bs

Berikan Komentar:
Exit mobile version