Tanjungbalai(MedanPunya) Identitas pria yang menjadi korban penikaman setelah berkelahi dengan seseorang dan hanya ditonton warga di Tanjungbalai, Sumatera Utara (Sumut) bernama Abdul Aziz (38). Ia diketahui meninggal dunia di rumah sakit diduga kehabisan darah.
“Si pasien ini begitu baru tiba di UGD dan baru di tempat tidur belum sempat dilakukan penanganan oleh perawat sudah meninggal,” kata M Ihsan Harahap, Humas Rumah Sakit Umum (RSU) dr Mansyur Kota Tanjungbalai.
Saat kejadian tersebut, Ihsan kebetulan masih berada di rumah sakit. Pasien datang dibawa oleh istrinya bernama Atika. Ia juga membenarkan berdasarkan hasil pemeriksaan perawat saat itu terdapat luka pada korban.
“Ada beberapa luka tusuk di dada hingga punggung belakang,” katanya.
Sementara itu, informasi diperoleh menyebutkan peristiwa penikaman tersebut dilakukan oleh pelaku yang merupakan mantan suami Atika. Pelaku disebut bernama Ican, membuntuti sepeda motor yang dikenderai korban bersama istrinya.
Di tengah jalan, keduanya dihadang oleh pelaku berujung aksi perkelahian keduanya. Kejadian itu ditonton oleh warga. Namun pelaku yang bersenjata membuat korban terkapar setelah mendapat luka tikaman di bagian dada dan punggung.
Kasus ini telah ditangani oleh Polres Tanjungbalai. Namun hingga kini polisi belum memberikan keterangan apapun terkait peristiwa tersebut.
“Nanti akan kami sampaikankan, kami masih bekerja,” kata Kasat Reskrim Polres Tanjungbalai, AKP Eri Prasetio.
Sebelumnya, sebuah unggahan video memperlihatkan seorang pria terduduk lemas setelah mendapat luka tikaman di emperan ruko di Kota Tanjungbalai, Sumatera Utara (Sumut) viral. Mirisnya, warga yang mengetahui hal itu hanya terdiam menonton pria malang tersebut.
Dalam video, ada dua rekaman video CCTV dari sisi yang berbeda memperlihatkan dua pria yang sebelumnya sama -sama mengendarai sepeda motor berkelahi di pinggir jalan. Salah seorang di antaranya tampak memegang senjata tajam diduga pisau.
Seorang wanita dalam video tersebut tampak bersusah payah melerai keduanya yang sudah jatuh bangun saling serang. Warga dan pengguna jalan di lokasi tak ada yang berani melerai atau memisahkan.
Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Jenderal Sudirman Kota Tanjungbalai, Senin (5/12) malam lalu sekitar pukul 23:30 WIB.***dtc/mpc/bs