Rupiah Masih Dijagain, Dolar AS Belum Bisa Tembus Rp 15.000

Jakarta(MedanPunya) Dolar Amerika Serikat (AS) hingga hari ini belum bisa tembus level Rp 15.000. Dalam rally penguatan belakangan ini, dolar AS hanya sesekali menembus Rp 15.000 dan pasti langsung kembali turun.

Dolar AS hingga menjelang siang ini tercatat naik 0,32% ke posisi Rp 14.971.

Hari ini, dolar AS menyentuh level tertinggi Rp 14.989 dan level terendah Rp 14.900. Dalam sepekan ini, dolar AS tercatat menguat 0,05%.

Jika dilihat secara menyeluruh dolar AS tercatat menguat terhadap seluruh mata uang. Tercatat dolar AS menguat paling besar terhadap dolar Australia, yuan, yen, pound sterling dan rupiah.

Sementara itu menurut data Reuters, dolar AS terhadap rupiah siang ini tercatat turun 0,10% ke posisi Rp 14.960. Dolar AS bergerak di antara level Rp 14.960 hingga Rp 14.980.***dtc/mpc/bs

 

Berikan Komentar:
Exit mobile version