Medan(MedanPunya) Plt Wali Kota Medan Akhyar Nasution kembali maju di Pilkada Medan. Akhyar tercatat punya harta Rp 3,1 miliar.
Dilihat dari situs e-LHKPN KPK, Jumat (25/9), Akhyar tercatat punya harta berupa tanah, bangunan hingga kas dan setara kas.
Akhyar tercatat punya dua bidang tanah dan bangunan di Medan dan Deli Serdang dengan nilai total Rp 1.637.318.000. Keduanya tercatat sebagai hasil sendiri.
Selain itu, Akhyar juga melaporkan dirinya punya harta berupa dua unit kendaraan senilai Rp 78 juta. Kedua kendaraan Akhyar itu adalah Daihatsu Taft Jeep tahun 1987 dan motor Honda tahun 2017 yang merupakan hasil sendiri.
Akhyar juga tercatat punya harta bergerak lainnya senilai Rp 160 juta serta kas setara kas Rp 1,2 miliar. Akhyar tercatat tak memiliki utang sehingga total hartanya 3.114.348.855.
LHKPN tersebut merupakan laporan harta Akhyar pada Desember 2019. Dia melaporkan harta selaku Wakil Wali Kota Medan.
Pasangan Akhyar, Salman Alfarisi tercatat punya total harta Rp 2,2 miliar. Harta Salman terdiri dari tiga bidang tanah dan bangunan di Medan senilai Rp 1,9 miliar.
Selain itu, Salman tercatat punya satu unit motor Yamaha tahun 2013 senilai Rp 5 juta, kas dan setara kas Rp 451 juta dan utang Rp 148 juta. Total harta Salman bernilai Rp 2.208.180.040.
Salman melaporkan harta tersebut pada Desember 2019. Dia melapor LHKPN sebagai Wakil Ketua DPRD Sumatera Utara.
Akhyar-Salman mendapat nomor urut 1 dalam Pilkada Medan. Paslon ini diusung oleh Demokrat dan PKS yang total memiliki 11 kursi di DPRD Medan.
Paslon ini bakal menghadapi menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Bobby Nasution yang berpasangan dengan politikus Gerindra Aulia Rachman. Paslon ini diusung oleh PDIP, Gerindra, Golkar, NasDem, PPP, Hanura, PAN dan PSI.***dtc/mpc/bs