Medan(MedanPunya) Film dokumenter Dirty Vote menyebutkan jika Bobby Nasution selaku Wali Kota Medan tidak netral di Pemilu 2024. Bobby kemudian merespons soal film tersebut.
Bobby mempertanyakan soal sisi ketidaknetralan yang dimaksud dalam film tersebut. Saat disinggung soal warna biru yang kerap ditampilkan di kegiatan Pemkot Medan, Bobby mengatakan jika dia saat ini juga menggunakan baju biru.
“Ini baju biru nih (sambil menunjukkan baju yang dipakainya),” kata Bobby Nasution di Medan, Selasa (13/2).
Seperti diketahui, salah satu narasumber di film dokumenter Dirty Vote Zainal Arifin Mochtar menjelaskan ada beberapa wewenang dan potensi kecurangan kepala daerah di Pemilu 2024. Mulai dari memobilisasi birokrasi hingga pemberian izin kampanye.
Ahli hukum tata negera itu kemudian menyebut jika Bobby sebagai kepala daerah menunjukkan sikap tidak netral di Pemilu 2024. Bahkan mereka menilai jika gerakan Bobby dapat diterjemahkan sebagai bagian dari memobilisasi birokrasi.
“Kita bisa lihat bagaimana Bobby sebagai seorang kepala daerah di Medan itu menunjukkan sikap yang sebenarnya tidak netral dan kemudian sangat mungkin diterjemahkan itu adalah bagian dari upaya memobilisasi birokrasi,” ucap Zainal Arifin Mochtar di dalam film dokumenter Dirty Vote menit ke-25.
Hal itu disampaikan oleh Zainal Arifin sambil menampilkan foto kegiatan Pemkot Medan yang didominasi warna biru. Warna biru sendiri identik sebagai warna dari capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.***dtc/mpc/bs