Liverpool(MedanPunya) Juergen Klopp memberi indikasi bahwa Liverpool tidak akan belanja pada Januari ini. Klopp ingin fokus memperbaiki performa skuad yang menurun.
Liverpool belum menang sejak pergantian tahun. The Reds kalah dua kali dan imbang satu kali dalam tiga pertandingan.
Yang terakhir, Liverpool babak belur dihajar Brighton & Hove Albion dengan skor 0-3 di Premier League akhir pekan lalu. Sementara di pekan sebelumnya, Mohamed Salah dkk ditekuk Brentford dengan skor 1-3.
Sementara di Piala FA, Liverpool harus menjalani replay di babak ketiga usai bermain imbang 2-2 dengan Wolverhampton Wanderers. Mereka akan kembali menghadapi Wolverhampton pada Rabu (18/1) dini hari WIB.
Manajer Liverpool Juergen Klopp tak menampik bahwa klubnya mencoba mencari solusi dari luar. Namun, yang menjadi fokus utamanya saat ini adalah mengembalikan performa skuad yang ada.
“Kami melihat ke luar juga (untuk transfer). Bukannya kami keras kepala dan berpikir akan mempertahankan para pemain ini sampai 2060,” ujar Klopp dalam konferensi pers jelang laga melawan Wolverhampton.
“Kalau solusinya ada di luar sana, bisa dilakukan dan tersedia, tentu kami akan membeli pemain. Tapi kami punya skuad dan sekarang sedang loyo tapi saya tidak bisa menyalahkan orang lain. Saya harus tanggung jawab. Itulah perhatian utama saya.”
“Kami punya pemain, mereka cuma tidak bisa dimainkan… Skuad kami tidak terlalu kecil. Ya, kami harus memperkuat diri, tapi apakah ini waktu yang tepat untuk melakukannya? Saya tidak bisa melihat itu terjadi karena situasi kami sekarang,” kata Klopp.***dtc/mpc/bs