Reggio nell’Emilia(MedanPunya) Andrea Pirlo mendapatkan kado ulang tahun yang sangat spesial. Trofi Coppa Italia dan sensasi juara di depan suporter.
Pirlo merayakan hari lahirnya yang ke-42 pada 19 Mei 2021. Pada malam harinya waktu Italia, pria berjulukan L’architetto itu harus memimpin Juventus di laga final Coppa Italia.
Dalam duel yang berlangsung di Stadion Mapei dengan dihadiri suporter, Bianconeri keluar sebagai juara. Dejan Kulusevski membawa Si Nyonya unggul duluan dan Ruslan Ruslan Malinovskyi mengimbangi 1-1 hingga akhir babak pertama.
Gol penentu kemenangan 2-1 Juventus hadir di menit ke-73 lewat Federico Chiesa. Gawang Atalanta dibobol Chiesa usai melakukan umpan satu-dua dengan Kulusevski.
Andrea Pirlo kemudian bersorak-sorak sambil melompat saat wasit meniup peluit tanda akhir pertandingan. Wajahnya terlihat sangat emosional di hari ulang tahun.
Itu sekaligus menjadi momen pertama Pirlo menjalani laga sebagai pelatih Juventus di depan suporter. Dia sebelumnya menyandang status sebagai pelatih pada situasi pandemi Corona, yang membuat suporter dilarang hadir.
“Ini adalah pertandingan yang luar biasa dengan dua tim hebat yang berjuang dari awal hingga akhir. Layak untuk final dan juga untuk para suporter yang luar biasa ini, jadi kami senang bisa memberi mereka malam yang luar biasa,” kata Pirlo.
Juventus di bawah arahan Pirlo menjalani musim uang sulit. Tersingkir di 16 besar Liga Champions dan sampai saat ini masih di posisi kelima klasemen Liga Italia.
“Kami ingin menang, membawa pulang trofi ini, meski bukan musim yang positif. Kami kembali bersama, menyadari bahwa ini adalah tujuan yang penting. Kami mengalahkan tim-tim hebat di semifinal dan Final, jadi Juventus pantas mendapatkan trofi ini,” Andrea Pirlo menegaskan.***dtc/mpc/bs