Medan(MedanPunya) Dua mayat laki-laki ditemukan mengapung di parit di Jalan AH Nasution, Medan, Sumatera Utara, tak jauh dari Kejaksaan Tinggi Sumut, Jumat (30/6) pagi.
Saat ditemukan, dua mayat itu dalam kondisi telungkup masih menggunakan pakaian lengkap.
Ciri-ciri dua kedua mayat laki-laki itu yang satu menggunakan kaus garis-garis warna biru putih dan celana pendeka warnah merah.
Adapun mayat kedua menggunakan kaus garis-garis warna merah dan celana jin. Jarak masing-masing mayat tiga meter antara satu dengan lainnya.
Mawardi, warga di lokasi, mengatakan, istrinya yang pertama kali melihat dua mayat tersebut pukul 06.00 WIB saat hendak mengambil air.
Saat melihat ke luar, istri Mawardi kaget melihat ada dua jasad manusia mengapung.
“Mayatnya sudah mengapung,” kata Mawardi.
Di lokasi, tidak ditemukan kendaraan atau barang-barang yang berserakan.
Mawardi juga mengaku tak mendengar ada keributan sebelum penemuan mayat.
Setelah menemukan dua mayat laki-laki itu, Mawardi memberitahunya ke warga dan kepala lingkungan.
Begitu mendapat kabar itu, warga kemudian menghubungi polisi. Sekira pukul 09.00 WIB, dua mayat laki-laki itu dievakuasi.
Petugas kepolisian dan warga menemukan satu unit mobil dalam keadaan ringsek, tak jauh dari lokasi penemuan dua mayat tersebut.
Mobil Toyota Avanza hitam bernomor polisi BB 1338 QA itu ditemukan di parkiran Badan Standarisasi Instrumen Pertanian, milik Kementerian Pertanian.
Menurut informasi, mobil dititip ke dalam area gedung oleh seseorang.
Pantauan di lokasi, mobil berwarna hitam ini ringsek pada bagian depan sebelah kiri.
Kemudian, kedua pintu sebelah kiri penyok, kaca belakang sebelah kiri dan ban depan pecah, serta ban sebelah kanan belakang mobil pecah dengan kondisi velg gosong dan penyok.
Sekitar 10 meter dari penemuan mayat juga ditemukan sebuah pohon mahoni yang terkelupas.
Terlihat, personel Polsek Deli Tua mengecek kondisi mobil hingga ke bawah kolong.
“Kita belum bisa memastikan apakah ini kecelakaan atau apa. Memang ditemukan pohon terkelupas dan kondisi mobil rusak,” kata seorang anggota polisi lalu lintas di lokasi.***kps/mpc/bs