Medan(MedanPunya) Plt Wali Kota Medan Akhyar Nasution dinyatakan positif Corona atau COVID-19. Gubernur Sumut (Gubsu) Edy Rahmayadi mendoakan Akhyar cepat sembuh.
“Segera cepat sembuh,” kata Edy di rumah dinasnya, Rabu (5/8).
Edy mengatakan semua orang bisa terpapar Corona. Dia meminta masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan Corona.
“Siapapun aja bisa positif, namanya aja virus. Bukan kepala daerah, kepada seluruh masyarakat, taati benar protokol kesehatan,” ucapnya.
Edy menjelaskan orang yang terkena virus Corona bisa sembuh. Namun, dia berharap agar masyarakat termasuk dirinya tak terinfeksi virus ini.
“Semua yang kena positif dia kan sembuh, ada beberapa persen aja yang tak sembuh dan saya berdoa tak kena dan selalu sembuh,” jelasnya.
Akhyar sendiri saat ini sedang dirawat di RS Royal Prima Medan. Dia dinyatakan positif Corona dari hasil swab pada Selasa (4/8) pagi.
“Senin sore dilakukan swab dan hari Selasa pagi itu hasilnya positif,” ucap Kadis Kesehatan Medan, Edwin Effendi.
Akhyar disebut dalam keadaan baik. Suhu tubuh dan pernapasan Akhyar disebut dalam keadaan normal.
“Sekarang keadaan umum baik, stabil, dan terkendali. Keadaan umum itu temperatur, tekanan udara, pernapasan, total (secara) sainsnya itu bagus, dalam keadaan batas normal, stabil, dan terkendali oleh tim medis,” jelas Edwin.***dtc/mpc/bs