Pemkot Medan Gratiskan Daftar HKI Sampai Akhir Bulan, Ini Syaratnya

Medan(MedanPunya) Pemkot Medan menggratiskan pendaftaran dan pencatatan Hak Kekayaan Intelektual (HKI) bagi warga Kota Medan hingga akhir bulan ini. Berikut syarat dan ketentuannya.

Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram resmi Dinas Pariwisata Kota Medan. Pendaftaran dan pencatatan tersebut gratis bagi usaha ekonomi kreatif di Kota Medan dengan kuota terbatas.

“Pemerintah Kota Medan melalui Dinas Pariwisata Kota Medan memfasilitasi Pencatatan dan Pendaftaran Hak Kekayaan Intelektual yang meliputi Hak Merek dan Hak Cipta bagi kamu pelaku usaha ekonomi Kreatif yang di Kota Medan,” demikian tertulis di unggahan yang dilihat, Rabu (22/5).

Dinas Pariwisata Medan juga disebut akan melakukan sosialisasi terkait HKI bulan depan. Hal itu untuk mengetahui apa itu HKI.

Pendaftaran dan pencatatan HKI diperlukan untuk melindungi karya pelaku ekonomi kreatif di Kota Medan. Sehingga tidak dicatut oleh orang yang tidak bertanggungjawab.

“Yukk, segera daftarkan hasil karya kamu agar terlindungi dari orang-orang yang tidak bertanggung jawab,” imbuhnya.

Bagi kamu yang ingin mendaftar, bisa langsung mengakses link berikut https://bit.ly/PENDAFTARAN-HKI. Nantinya akan ada sejumlah persyaratan yang diminta dilengkapi di link tersebut.

17 Sub Sektor Ekonomi Kreatif yang Digratiskan Pemkot Medan

• Pengembang permainan
• Arsitektur
• Desain interior
• Musik
• Seni rupa
• Desain produk
• Fashion
• Kuliner
• Fotografi
• Film, animasi, dan video
• Aplikasi
• Desain komunikasi visual
• Televisi dan radio
• Kriya
• Periklanan
• Seni pertunjukan
• Penerbitan

Syarat dan Cara Pendaftaran

• File yang disiapkan
1. Hasil karya
2. Tanda tangan
3. KTP
4. Surat domisili usaha dari kelurahan

***dtc/mpc/bs

Berikan Komentar:
Exit mobile version