Sabtu, 19 Juli 2025
  • Hubungi Kami
  • Redaksi
MedanPunya.com
Advertisement
  • Home
  • Metro
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Daerah
  • Dunia
  • Olahraga
  • Seleb
  • Tekno
No Result
View All Result
  • Home
  • Metro
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Daerah
  • Dunia
  • Olahraga
  • Seleb
  • Tekno
No Result
View All Result
MedanPunya.com
No Result
View All Result
Home Olahraga

Lewat Kakaknya Alisson, Liverpool Gaet Kiper Muda Brasil Ini

Jumat, 9 Oktober 2020
kanal Olahraga
54
dibaca
Share on FacebookShare on WhatsappShare on Whatsapp

Liverpool(MedanPunya) Liverpool baru saja menggaet kiper muda asal Brasil, namanya Marcelo Pitaluga. Kehadiran Pitaluga tak lepas dari rekomendasi kakaknya Alisson Becker.

Liverpool harus membayar 1,8 juta paun atau sekitar Rp 34,2 miliar kepada Fluminense untuk mendapatkan Pitaluga. Sebelum ini tidak ada yang pernah mendengar nama Pitaluga mengingat dia belum lama berkarier di lapangan hijau

Di umur yang baru 17 tahun, Pitaluga memang berstatus kiper kedua di Fluminense, cadangannya Muriel Becker. Ya, jika Anda tak asing dengan nama belakang Muriel, dia adalah kakak kandung Alisson Becker, kiper utama Liverpool.

Muriel baru bergabung dengan Fluminense pada 2019 setelah lama bermain untuk Internacional dan sempat dipinjamkan ke beberapa klub lokal Brasil. Nah, Muriel yang lantas mempromosikan Pitaluga kepada Alisson.

Alisson kemudian memberikan rekomendasi itu kepada pelatih kiper Liverpool John Achterberg dan manajer Juergen Klopp. Klopp dan staf pelatih rupanya sudah mengikuti perkembangan Pitaluga sejak membawa Brasil menjuarai Piala Dunia U-17 tahun lalu.

Pitaluga, kelahiran 20 Desember 2002, belum pernah sekalipun main di tim senior dalam kariernya dan baru beberapa kali tampil di level U-16 dan U-17.

“Saya melihatnya pertama kali di Piala Dunia. Anda melihat semua kiper yang ada dan juga umurnya,” ujar Achterberg.

“Anda lihat bahwa dia lebih muda setahun dari rata-rata pemain di skuat Brasil saat itu, lalu Anda rasa itu aneh, karena wajarnya dua kiper itu umurnya sama, tapi jika Anda melihat ada kiper yang umurnya lebih muda, maka pasti dia punya kemampuan spesial,” sambungnya,

“Dia main untuk Fluminense, kami sudah melihat beberapa pertandingannya, pelatih kiper lain juga melihatnya – Jack Robinson dan pelatih akademi Mark Moriss serta Neil Edwards. Tentu saja saya juga bicara dengan manajer dan seluruh staf pelatih di sini.”

Bak gayung bersambut, Klopp dan seluruh staf pelatih menyukai penampilan Pitaluga dan dia akan langsung gabung dengan akademi Liverpool di Kirkby. Belum tahu apakah Pitaluga bisa mendapat kesempatan main di tim utama.

Meski ada beberapa desakan fans Liverpool yang menginginkan Marcelo Pitaluga dicoba di utama, menyusul performa buruk Adrian San Miguel saat Liverpool dibantai 2-7 oleh Aston Villa. Apalagi Alisson harus absen 6 pekan karena cedera bahu.***dtc/mpc/bs

Berikan Komentar:
Tags: Alisson BeckerLiverpoolMarcelo Pitaluga
ShareSendTweet
Berita Sebelumnya

Viral Penjarahan di Plaza Medan Fair, Polisi: Hoax!

Berita Berikutnya

Diperiksa Polisi, Sekda Tanjungbalai Disebut Tak Tahu soal Sabu di Mes Pemko

Related Posts

Olahraga

Neymar Cekcok dan Dilempari Kaus sama Fans Santos

Jumat, 18 Juli 2025
Olahraga

Lamine Yamal Digugat karena Pesta Ulang Tahun Kontroversial

Rabu, 16 Juli 2025
Olahraga

Chelsea Anggap Juara Piala Dunia Antarklub Setara Juara Liga Champions

Senin, 14 Juli 2025
Olahraga

Alvaro Carreras di Ambang Kembali ke Madrid

Jumat, 11 Juli 2025
Olahraga

Cesc Fabregas Bangun Como 1907 seperti Timnas Spanyol

Jumat, 4 Juli 2025
Olahraga

Premier League Pakai AI Microsoft untuk Analisa Pertandingan

Rabu, 2 Juli 2025

Dikelola Oleh :

PT. WASPADA BAHANA ERIASAFA

Alamat Redaksi :
Jl. Garu 3 No. 33 Kel. Harjosari-I
Kecamatan Medan Amplas 20147
Telp : 061-785 0458
Email : medanpunyanews@gmail.com

TERBARU

Neymar Cekcok dan Dilempari Kaus sama Fans Santos

Jumat, 18 Juli 2025

India Gempar, Bos Gangster Ternama Tewas Ditembak di Rumah Sakit

Jumat, 18 Juli 2025

Viral Polisi Tilang Polisi di Medan, Begini Kronologinya

Jumat, 18 Juli 2025
  • Pedoman Media Cyber
  • Disclaimer
  • Hubungi Kami
  • Redaksi
  • Sitemap

Copyright © 2020 medanpunya.com All Right Reserved | Dari Medan Kemana-mana

No Result
View All Result
  • Home
  • Metro
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Daerah
  • Dunia
  • Olahraga
  • Seleb
  • Tekno

Copyright © 2020 medanpunya.com All Right Reserved | Dari Medan Kemana-mana